Seberapa besar dan hebat kekuatan alam ialah kekuatan yang tak dapat di kalahkan manusia sekalipun dengan berbagai upaya. Antisipasi lebih tepat dari pada melawan karena yang sudah terjadi manusia lebih sering menanggung resiko. Bukan tanpa alasan bila terkadang alam marah dan bertindak ganas. Sebagian besar sebab manusia yang enggan mengerti sebab lain rahasia yang tak bisa pasti kita ketahui, mungkin kehendak sang maha kuasa.
Mengenal alam dengan panca indra merupakan cara mudah memunculkan rasa untuk mencintai nya. Berdiam diri sembari berfokus terhadap pergerakan yang terjadi pada alam, seperti desiran angin, ombak, gesekan dedaunan dan suara yang terkadang berasal dari hewan. Biarkan beberapa saat panca indra kita di manjakan. Biarkan beberapa saat energi alam mengalir selaras, serasi dengan pikiran kita hingga ia mengakses sebuah kekuatan dalam diri yang belum pernah kita sadari. Ya, begitulah cara alam menuntun kita pada potensi kekuatan dalam diri.
Setelah nya, kita akan menyadari bahwa kita bukanlah manusia seperti yang kita ketahui saat ini, kita lebih hebat dari yang kita tahu. Setelah nya, kita akan menyadari bahwa keberlangsungan potensi kehidupan ialah ketika kita membiarkan alam lestari karena materi bukan satu satu nya cara meraih kepuasan dari alam. Lebih dari sekadar materi yang belum tentu menjamin kelangsungan hidup kita ialah betapa kita tak bisa memungkiri bahwa alam yang lestari menjadi tempat keberlangsungan hidup yang tidak bisa tidak. Itu yang sebenarnya kita inginkan, lebih dari itu hanyalah hawa nafsu dan ego manusia.
Semangat pagi
Semangat tidur kembali
Semangat tidur kembali
#berbagi #energialam #sea #semangat #cinta #alam #wonderful_places #travelphotography #loves_world #wonderful_location #Indonesiadestinations #thisisIndonesia #traveller #Indonesiatraveller #backpacker #ayodolan #Alhamdulillah #desaifillade #instanusantara #loveIndonesia #nusantarakita #indonesiapunya #indonesia_photography
Alhamdulillah beta sempat ngerasain asupan vitamin sea |
Komentar